Halloooo Sobaaat IT Helpdesk!
Apakah kalian tauuu, bagaimana cara service laptop yang overheating? Kalau kalian belum tertalu paham maka, disini kami akan memberitahu anda cara service laptop yang overheat.
Overheating adalah permasalahan yang sering terjadi pada komputer khususnya laptop yang disebabkan oleh tumpukan debu dan mengotori heatsink (pendingin/kipas) sehingga pembuangan udara panas yang seharusnya dapat keluar dan tergantikan oleh udara segar, tersendat oleh debu yang menumpuk di saluran pembuangan. Sehingga, menyebabkan laptop cepat panas hingga mati total. Kenapa sampai mati total? Salah satu komponen motherboard laptop, yaitu chipset merupakan komponen yang rentan terhadap panas yang berlebihan. Apabila chipset terkena panas berlebih dan diluar kemampuan tersebut maka akan mengakibatkan rusaknya chipset.
Penggunaan laptop yang tidak benar seperti, menggunakan laptop diatas kasur atau diatas bantal akan menyebabkan ventilasi laptop tertutup oleh kasur. Hal ini menyebabkan panas tidak bisa keluar dari laptop dan tidak tergantikan oleh udara segar. Lalu, memasukan laptop ke dalam tas ketika keadaan laptop masih menyala adalah suatu hal yang harus dihindari tanpa alasan apapun. Karena panas yang seharusnya dikeluarkan oleh laptop tidak dapat mengalir.
Menggunakan laptop dengan kinerja sangat tinggi seperti bermain game yang tampilannya sangat detail, reader video dan desain grafis. Pekerjaan seperti ini tidak seharusnya dengan menggunakan laptop. Konfigurasi BIOS yang kurang tepat juga menyebabkan laptop mengalami overheating. Biasanya, terdapat settingan di BIOS yang berupa pengaman temperature laptop diabaikan/dinon-aktifkan. Padahal settingan ini sangat berguna sebagai sensor panas berlebih pada laptop dimana akan mematikan laptop secara paksa saat terjadi overheating. Usia laptop yang sudah tua juga menjadi penyebab laptop overheating dikarenakan semua komponen elektronika semakin lama semakin melemah ketahanannya.
Penyebab lainnya adalah pasta processor yang kering atau habis sehingga panas processor yang seharusnya disalurkan ke heatsink dan dibuang melalui fan processor untuk mengurangi panas dari processor tersebut menjadi terhambat sehingga processor menjadi panas dan mati.
Jika Anda memiliki masalah dengan laptop karena overheat, Anda dapat menghubungi jasa peremajaan laptop panggilan terdekat.
Berikut cara service laptop yang overheating, yaitu :
1. Buka case laptop hingga terlihat fan heatsink. Hati-hati saat membuka case dan perhatikan dengan seksama karena baut yang digunakan sebuah laptop sangat banyak dan bervarisi ukurannya. Catat dan kumpulkan baut tersebut sesuai dengan area nya.
2. Buka baut heatsink sehingga terlihat processornya
Tidak ada komentar
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.